• Tanya Jawab
  • Mengenal Kami
  • Pemasangan Iklan
  • Kontak
  • Kontributor
    • Log In
    • Register
    • Edit Profile
Saturday, September 30, 2023
  • Login
  • Register
BaleBengong.id
  • Liputan Mendalam
  • Berita Utama
  • Opini
  • Lingkungan
  • Sosok
  • Budaya
  • Sosial
  • Arsip
No Result
View All Result
  • Liputan Mendalam
  • Berita Utama
  • Opini
  • Lingkungan
  • Sosok
  • Budaya
  • Sosial
  • Arsip
No Result
View All Result
BaleBengong.id
No Result
View All Result
Home Gaya Hidup

Merayakan Nyepi di Golden Tulip Bay View Jimbaran

Saylow by Saylow
29 March 2017
in Gaya Hidup, Kabar Baru, Travel
0 0
0

Nyepi Hotel View

Berlibur saat Nyepi sudah menjadi tren baru di Bali.

Pengalaman ini memiliki daya pikat tersendiri saat berwisata di Bali. Ketika melaksanakan Hari Raya Nyepi, Bali memiliki suasana berbeda tidak seperti hari-hari biasa. Inilah peluang yang ditangkap pelaku industri pariwisata.

Merencanakan liburan di Hari Nyepi memiliki kesan tersendiri terutama bagi wisatawan yang ingin menghabiskan liburan bersama keluarga, teman atau sahabat.

Golden Tulip Bay View memberikan nuansa berbeda sebagai sebuah hotel ekslusif di pulau Bali. Hotel ini dibangun di antara jajaran perbukitan Jimbaran dengan view menakjubkan dan pemandangan indah. Dengan akomodasi mewah, elegan, dan sangat mengesankan, hotel ini memberikan kepuasan bagi siapa saja yang datang berkunjung atau menginap.

Para tamu atau pengunjung akan merasakan sensasi luar biasa saat berlibur serta berada di puncak paling tinggi di Bali bagian Selatan. Terlebih lagi bagi pasangan yang ingin menikmati suasana romantis Pulau Dewata Bali. Kesan romantis akan lebih terasa.

“180 Degree” sebuah rooftop bar dan club yang dibangun di lantai 5 hotel. Anda bisa menikmati 180 derajat pemandangan laut dan daratan pulau Bali, daerah perbukitan, hutan, kota, bulan, dan bintang. Di hari-hari biasa kita juga bisa menyaksikan naik turunnya pesawat.

Bandara Ngurah Rai dapat terlihat dengan jelas dari tempat ini. Bahkan Gunung Agung dan Gunung Batukaru pun terlihat tinggi megah menjulang. Maka tak berlebihan apabila hotel ini disebut sebagai “Puncak Pesona Pulau Bali”.

Selama Perayaan Nyepi, Umat Hindu melakukannya dengan amati karya (tidak bekerja), amati lelungan (tidak bepergian), amati geni (tidak menyalakan api), dan amati lelanguan (tidak bersenang-senang).

Pada saat Pengerupukan, sehari menjelang Nyepi, tidaklah sulit untuk menyaksikan pawai ogoh-ogoh di dekat lokasi hotel. Hanya turun sekitar 400 meter ke arah Jimbaran, tepatnya di pertigaan Perumahan Puri Gading, kita sudah menemukan tempat strategis untuk menyaksikan pawai ogoh-ogoh.

Banyak juga turis asing mengikuti arak arakan ogoh-ogoh. Patung raksasa terbuat dari bahan material dari bubur kertas dan rangka bambu ini diarak saat Pengrupukan, sehari sebelum Nyepi. Arakan ogoh-ogoh biasa dimulai dari banjar desa menuju titik temu dan kemudian berakhir di pemakaman desa.

Momen yang paling ditunggu adalah melihat bintang di atap Golden Tulip Bay View Hotel and Convention Bali sambil melihat pemandangan Pulau Bali dari ketinggian bukit. Pada siang hari kita bisa menyaksikan 180 derajat pemandangan Pulau Bali.

Begitu malam tiba, kita bisa menyaksikan hamparan berjuta bintang dengan sinar sangat terang. Terlihat indah sekali. Daya tarik wisata di Bali saat Nyepi justru menjadi pengalaman spiritual yang terbebas dari keramaian.

Tak hanya melihat pawai ogoh-ogoh dan taburan bintang, tamu yang menginap di Golden Tulip Bay View Hotel and Convention Bali juga bisa menikmati fasilitas hotel, seperti kolam renang, pusat kebugaran, pijat dan spa. Selain itu tamu bisa menghabiskan waktu dengan nonton film-film pilihan atau mengunjungi ruangan Movie Theatre, dan sebagian menitipkan anak-anak mereka di kegiatan kids corner yang disediakan hotel.

Rindu Datang Kembali

Ada banyak rangkaian budaya dan upacara keagamaan menarik untuk diamati pada saat Nyepi. Misalnya, ada upacara sembahyang di laut yang disebut upacara Melasti, arakan ogoh-ogoh, hari Nyepi, dan omed-omedan atau tradisi cium massal untuk menolak bala di sesetan Denpasar.

Pelaksanaan catur brata penyepian memang dilaksanakan 24 jam, biasanya dari pukul 06.00 pagi saat Hari Raya Nyepi sampai 06.00 pagi esok harinya. Setelah perayaan Nyepi selesai, saat membuka jendela dan berjalan menuju balkoni Anda akan merasakan segarnya udara pagi tanpa polusi.

Tapi, setelah itu rutinitas akan berjalan seperti hari hari biasa lagi. Momen Nyepi hanya datang sekali dalam setahun dan pastinya setiap tamu yang telah menginap di Golden Tulip Bay View Hotel and Convention Bali akan merasakan rindu untuk datang kembali di saat Nyepi.

Apabila ingin merasakan liburan yang berbeda dan menemui hal yang unik di Bali, momen Nyepi bisa menjadi pilihan. Golden Tulip Bay View menawarkan paket aktivitas di kompleks hotel yang memberi ketenangan.

Golden Tulip Bay View Hotel and Convention Bali memiliki style minimalis dan modern dilengkapi dengan properti bernapaskan gaya klasik dan luxury. Fasilitas fasilitas yang disediakan sangat lengkap terdiri dari lobi sangat luas, dua kolam renang, fitness center, spa, sauna, restaurant, bar, delapan meeting room dan sebuah ballroom yang bisa mengakomodasi sampai 1500 orang. Sangat cocok untuk acara conference, graduation, wedding, dan lain-lain.

Golden Tulip Bay View Hotel & Convention Bali berlokasi sangat strategis di jantung wilayah wisata Bukit Jimbaran. Dia bersebelahan lokasinya dengan Garuda Wisnu Kencana Cultural Park, serta sangat dekat dan mudah ke sekitarnya yaitu pantai Pandawa Beach, Dreamland, Pantai Balangan, Pantai Labuan Sait dan Padang – Padang Beach. Selain itu, hotel ini hanya 20 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai.

Hotel ini mememiliki 268 kamar dan suite (Executive Suite dan Royal Suite), masing-masing kamar memiliki nilai seni tinggi dan dihiasi dengan perabotan kontemporer yang bernuansa aksen kayu minimalis di sekitarnya

Untuk informasi lebih lanjut silakan kunjungi website Golden Tulip Bay View. [b]

Catatan:
Artikel ini ditulis berkat kerja sama BaleBengong dengan Golden Tulip Bay View. Jika ingin melakukan kerja sama untuk review produk Anda, silakan hubungi tim marketing kami, Diah Dharmapatni di kabar@balebengong.net.

Tags: Bali HotelGolden Tulip Bay ViewLiburanNyepi
ShareTweetSendSend
Anugerah Jurnalisme Warga 2021
Saylow

Saylow

Saylow, putra asli Karangasem tepatnya Dusun Tanahampo. Berlatar belakang ilmu teknologi informasi dan desain, memilih managemen seni dan pertunjukan sebagai jawaban atas kebutuhan kesehatan mental dan menyandarkan kepulan asap dapur dengan melakukan usaha dagang parcel buah rumahan.

Related Posts

Kalau Saya Orang Bali, Apakah Saya Mampu?

Nyepi Barengan dengan Awal Ramadhan

21 March 2023
Checkin Citilink Traveloka Bikin Perjalanan Lebih Menyenangkan

Checkin Citilink Traveloka Bikin Perjalanan Lebih Menyenangkan

20 December 2019
Menakjubkan! 4 Hal yang Bisa Kamu Temukan di Jatim Park 3

Menakjubkan! 4 Hal yang Bisa Kamu Temukan di Jatim Park 3

29 November 2019
Tempat Wisata di Bandung yang Cocok untuk Liburan bersama Keluarga

Tempat Wisata di Bandung yang Cocok untuk Liburan bersama Keluarga

29 August 2019
Alasan Mengapa Wisata Bogor Begitu Digandrungi

Alasan Mengapa Wisata Bogor Begitu Digandrungi

16 July 2019
Sebelum Pergi ke Tembok Cina, Inilah yang Perlu Anda Ketahui

Sebelum Pergi ke Tembok Cina, Inilah yang Perlu Anda Ketahui

31 March 2019
Next Post
Merayakan (Hari) Film sebagai Media Edukasi

Merayakan (Hari) Film sebagai Media Edukasi

Leave a Reply Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Melali Melali Melali

Temukan Kami

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Cerita Pohon: Dadap, Super Tree yang Terlupakan

Cerita Pohon: Dadap, Super Tree yang Terlupakan

10 September 2023
Berhitung Angka dalam Bahasa Bali

Berhitung Angka dalam Bahasa Bali

5 June 2013
Rencana Pembangunan Hidden City Ubud dan Kerisauan Warga

Rencana Pembangunan Hidden City Ubud dan Kerisauan Warga

5 September 2023
Jangan Terlambat, Lindungi Anak Sekolah dari Kerentanan Bencana di Karangasem

Jangan Terlambat, Lindungi Anak Sekolah dari Kerentanan Bencana di Karangasem

26 July 2023
Membongkar Kesalahpahaman tentang Kasta di Bali

Membongkar Kesalahpahaman tentang Kasta di Bali

4 June 2012
Gemuruh di Bali Utara: Hulutara, Irama Utara, Beluluk (Bagian 1)

Gemuruh di Bali Utara: Hulutara, Irama Utara, Beluluk (Bagian 1)

2
Meneladani Hidup dari Buruh Gendong

Meneladani Hidup dari Buruh Gendong

1
Karut Marut di Jalan Terus Berlanjut

Karut Marut di Jalan Terus Berlanjut

2
Kisah Pohon di Bali: Lateng, Penjaga Hutan

Kisah Pohon di Bali: Lateng, Penjaga Hutan

1
Mengenal Pura Bukit Gumang, Salah Satu Pura Dang Kahyangan Desa Bugbug

Mengenal Pura Bukit Gumang, Salah Satu Pura Dang Kahyangan Desa Bugbug

29 September 2023
Bayang-Bayang Lindi Menghantui Warga di Sekitar TPS Denpasar

Bayang-Bayang Lindi Menghantui Warga di Sekitar TPS Denpasar

29 September 2023
Apakah GWK sudah jadi Landmark Bali?

Apakah GWK sudah jadi Landmark Bali?

28 September 2023
Ruang Apresiasi Film nan Inklusif dari MFW9

Ruang Apresiasi Film nan Inklusif dari MFW9

27 September 2023
Baksos di Panti Asuhan Dharma Jati II

Baksos di Panti Asuhan Dharma Jati II

26 September 2023

Kabar Terbaru

Mengenal Pura Bukit Gumang, Salah Satu Pura Dang Kahyangan Desa Bugbug

Mengenal Pura Bukit Gumang, Salah Satu Pura Dang Kahyangan Desa Bugbug

29 September 2023
Bayang-Bayang Lindi Menghantui Warga di Sekitar TPS Denpasar

Bayang-Bayang Lindi Menghantui Warga di Sekitar TPS Denpasar

29 September 2023
Apakah GWK sudah jadi Landmark Bali?

Apakah GWK sudah jadi Landmark Bali?

28 September 2023
Ruang Apresiasi Film nan Inklusif dari MFW9

Ruang Apresiasi Film nan Inklusif dari MFW9

27 September 2023
BaleBengong.id

© 2020 BaleBengong: Media Warga Berbagi Cerita

Informasi Tambahan

  • Pedoman Pemberitaan Media Siber
  • Peringatan
  • Panduan Logo
  • Bagi Beritamu!

Temukan Kami

No Result
View All Result
  • Liputan Mendalam
  • Berita Utama
  • Opini
  • Lingkungan
  • Sosok
  • Budaya
  • Sosial
  • Arsip

© 2020 BaleBengong: Media Warga Berbagi Cerita

Welcome Back!

Sign In with Facebook
OR

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Sign Up with Facebook
OR

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In