Oleh Anton Muhajir
Berada di lantai tiga Discovery Shopping Mall Kuta membuat D’Pot mendapat nilai plus. Apalagi lokasinya persis menghadap pantai. Jadi kita bisa duduk nyeruput es, sekaligus menikmati deburan ombak dan buih memutih pantai termashur, Kuta.
D’ Pot sepertinya memang menjadikan es sebagai sajian utama. Makanya meski ada juga menu makanan berat seperti ikan bakar, ayam bakar, dan semacamnya, es tetap jadi menu utama. Salah satu menu andalan D’ Pot adalah es dengan nama unik, Rock and Roll. Es sebenarnya hanya es alpukat. Namun sedikit jeruk dan strawberi membuatnya terasa lebih segar. Uniknya lagi karena ada campuran choco cips di bagian bawah.
Dengan harga Rp 12.000, belum termasuk PPN, kita bisa duduk menikmati es segar ala D’ Pot yang juga punya cabang di Carefour Jl Sunset Road Kuta ini.
D’Pot Cafe
Lantai III Discovery Shopping Mall
Jl Kartika Plaza Kuta
Telp 0361 – 8013685
hehhee…jadi pingin ikut kamu nikmati es dan pantai dan bule hot….