
Mahasiswa LSPR Bali, Program Studi Ilmu Komunikasi menggelar kegiatan bertajuk “NOSTALGIA: Nurturkan Otak dan Stimulasi Jiwa, Lukis Bunga bagi Lansia” berkolaborasi bersama Sada Jiwa Health Centre Care pada 15 Desember 2024 lalu bertempat di Aula Sada Jiwa Health Centre Care, Badung, Bali.
Peduli akan banyaknya lansia yang mengalami demensia, kegiatan ini ditujukan untuk mengurangi resiko penurunan kemampuan berpikir dan ingatan bagi lansia melalui aktivitas seni melukis yang menyenangkan.
“Acara ini dimulai dengan sesi melukis di mana para peserta, yang terdiri dari para lansia, diajak untuk berkreasi dengan melukis di atas kertas. Karya-karya mereka kemudian dituangkan ke dalam rangkaian bunga yang kelopaknya juga dilukis. Melalui proses kreatif ini, diharapkan dapat stimulan otak yang positif serta meningkatkan suasana hati para peserta,” ungkap Chintya Anandita, selaku ketua panitia.
Project ini adalah tugas akhir mahasiswa LSPR semester tiga untuk mata kuliah Event Management dan Public Relation. Event NOSTALGIA, yang berfokus pada isu demensia pada lansia dan bekerja sama dengan Sada Jiwa, merupakan langkah nyata untuk mendukung SDG 3: Kehidupan Sehat dan Sejahtera dan SDG 17: Kemitraan untuk Mencapai Tujuan.

Melalui event ini, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pencegahan dan penanganan demensia ditingkatkan, sehingga kualitas hidup lansia dapat lebih terjamin, sejalan dengan target promosi kesehatan mental dan kesejahteraan lansia. Kerja sama dengan Sada Jiwa memperkuat akses masyarakat pada informasi dan layanan kesehatan, sekaligus mencerminkan pentingnya kolaborasi strategis dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Dengan demikian, NOSTALGIA menjadi contoh nyata dari sinergi antara kesadaran kesehatan dan kemitraan berkelanjutan demi tercapainya tujuan SDGs, dimana mahasiswa berkomitmen untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama bagi kelompok lansia yang membutuhkan perhatian lebih dalam menjaga kesehatan mental.
“Inisiatif seperti ini sangat baik dilakukan, karena tidak banyak mahasiswa peduli dengan para lansia. Kita berharap kerjasama ini bisa berlanjut dengan program-program menarik lainnya,” ungkap Dokter Ami selaku Owner Sada Jiwa.
NOSTALGIA adalah langkah nyata dari mahasiswa LSPR Bali dalam berkontribusi terhadap pembangunan sosial dan perawatan kesehatan masyarakat. Dengan pendekatan kreatif melalui seni, diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilakukan guna memberikan manfaat lebih kepada lansia di Bali.
