Jurnalisme keberagaman menjadi kemestian jurnalis dalam mengolah fakta pluralitas di Indonesia yang kian kompleks. Sebab, tidak sedikit media yang memberitakan kasus-kasus keberagaman yang justru meminggirkan hak-hak minoritas,yang dianggap berbeda bahkan dituduh “menyimpang” dan “sesat”, dari mainstream (agama, keyakinan, etnis, dan orientasi seksual). Karena itu, penyuguhan berita tentang keberagaman, bagaimanapun juga, tidak memadai lagi menggunakan standar jurnalistik “konvensional”, seperti cover both sides, netral, dan objektif.
Lantas, apa itu jurnalisme keberagaman?
Setelah workshop-workshop pers mahasiswa yang diselenggarakan Serikat Jurnalis untuk Keberagaman (SEJUK) melibatkan para jurnalis kampus dari berbagai wilayah seperti Medan, Riau, Palembang, Jabodetabek (Jakarta), Serang, Bandung, Cirebon, Salatiga, Solo, Yogyakarta, Semarang, Pati, Surabaya, Madura, Ambon, Makassar, Malang, dan Nusa Tenggara Barat, kami akan kembali menggelar kegiatan pengarusutamaan jurnalisme keberagaman.
Kali ini Serikat Jurnalis untuk Keberagaman (SEJUK) bekerjasama dengan LPM AKADEMIKA mengundang mahasiswa-mahasiswi dari Indonesia Timur untuk berpartisipasi aktif sebagai peserta workshop.
Workshop ini bertujuan mengkampanyekan gagasan keberagaman berbasiskan analisis HAM, gender, dan pluralisme atau multikulturalisme beserta teknik jurnalistik ber-genre jurnalisme keberagaman. Berkembang luas karya-karya jurnalistik pers mahasiswa yang mendukung isu keberagaman adalah hasil yang diharapkan dari kegiatan ini.
Adapun acara akan dilaksanakan pada:
Rabu – Jum’at 19 – 21 Nov 2014
di Kampung Damai, AJAR Learning Centre, Canggu-Bali
Rundown acara dan TOR terlampir. Bagi jurnalis kampus yang berminat menjadi peserta workshop disyaratkan untuk mengirimkan:
• CV
• Tulisan esai atau karya jurnalistik minimal 6.000 karakter (yang pernah atau belum dipublikasikan) dengan tema keberagaman. Bisa konteks kampus, lokal, maupun nasional, menggunakan perspektif HAM, gender, pluralisme ataupun multikulturalisme.
• Kirim via email: daftarsejuk@gmail.com dengan subjek “Workshop Pers Kampus”
Akomodasi dan transportasi peserta akan ditanggung panitia. [b]