HFG merupakan acara terbesar Kelompok Mahasiswa Hindu Dharma Universitas Indonesia.
Kegiatan Hindu for Generation (HFG) ini akan diikuti oleh pihak eksternal yakni perkumpulan mahasiswa Hindu di berbagai universitas di Indonesia.
Rangkaian acara HFG diadakan selama bulan November. Pertama diawali dengan Pre Event pada 2 November 2014 dengan tema “Introduction to Yoga”. Tujuannya untuk memperkenalkan yoga kepada masyarakat luas. Selain itu, akan diadakan cek kesehatan gratis, di antaranya cek tensi, kolesterol, asam urat, dan gula darah.
Setelah itu, akan diadakan Pemilihan Duta Muda Hindu yang diikuti oleh beberapa pasraman ataupun siswa SMA Hindu di Jabodetabek. Acara selanjutnya yakni Futsal Competition yang diadakan pada 15-16 November 2014 yang mengundang perwakilan dari Kelompok Mahasiswa Hindu pada setiap universitas, terutama di Pulau Jawa.
Sebagai acara puncak akan diadakan HFG Ceremony berisi acara seminar dan hiburan yang diikuti oleh pelajar Hindu se-Jabodetabek. Selain itu, HFG Ceremony juga sebagai media silaturahmi dengan anggota KMH dari universitas lain.
Sebagai acara penutup akan diadakan Social Activity yakni berupa kegiatan bersih-bersih di Pura Cilincing, Jakarta Utara. [b]