The Body Shop® Indonesia bergabung dengan IDEP dalam program perlindungan air tanah di Bali.
Kami sangat senang karena IDEP memiliki pendukung perintis baru untuk program Penyelamatan Air Tanah Bali (BWP): The Body Shop® Indonesia. Disamping donasi yang diberikan, Body Shop® akan berkolaborasi bersama dengan IDEP mengembangkan BWP secara jangka panjang untuk menyelamatkan air tanah Bali.
Meskipun curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini mengakibatkan kerusakan di Bali, pulau ini sebenarnya sedang menuju bencana krisis air, yang apabila tidak segera ditangani, akan berdampak pada perekonomian serta lingkungannya. Untungnya, Yayasan IDEP dan mitra memiliki solusi: memanen air hujan untuk sumur resapan, mendorong sumber air alami secara pesat mengisi kembali air tanah.
Ketika tim IDEP untuk BWP bertemu dengan Ketua The Body Shop® Indonesia, Suzy Hutomo, terjalin komunikasi yang serasi. Setelah berdiskusi selama dua jam, Ibu Suzy merasa teryakini bahwa IDEP dalam program Penyelamatan Air Tanah Bali membutuhkan dukungan terbesar: Dukungan Perintis BWP. Dalam hal ini dukungan yang diberikan adalah donasi sebesar US$ 10,000 (IDR 130,000,000). Ini merupakan dukungan tertinggi bagi pelaku usaha yang ditawarkan oleh IDEP untuk melindungi program penyelamatan air tanah Bali, dimana BWP sendiri merupakan salah satu harapan agar Bali dapat memiliki pasokan air yang cukup di kemudian hari.
Daerah Aliran Sungai (DAS) di Bali sudah mulai mengering dan sangat mengkhawatirkan, kebanyakan akibat dari penyedotan yang berlebihan untuk pemenuhan kebutuhan masyarakat dan juga industri pariwisata. Berkurangnya tataran permukaan air bawah tanah ini mengakibatkan terjadinya intrusi air laut yang mencemari akuifer Bali. Sayangnya, meskipun Bali sangat diberkati dengan tingginya curah hujan dan secara teoritis menerima asupan air (alam/air hujan) dengan berkecukupan untuk memenuhi kebutuhan masyarakatnya, kebanyakan air hujan ini tidak tertampung dan malah mengalir langsung ke sungai terbawa sampai laut. Maka dari itu, air hujan (yang melimpah ini) perlu untuk ‘dipanen’ agar dapat menyeimbangkan neraca konsumsi air. Tujuan dari program in adalah untuk membantu pengisian air tanah di akuifer secara alami, dan menyokong perkembangan angka wisatawan tahunan ke Bali secara baik.
Di atas dari program pengembangan jaringan 136 sumur resapan, program Penyelamatan Air Tanah Bali juga akan memasukan program edukasi di 132 sekolah di Bali yang berdekatan dengan sungai, serta produksi media kampanye untuk khalayak ramai tentang pemeliharaan air bersih. Hal tersebut sangat membutuhkan keikutsertaan dari para pemangku kepentingan Bali, terutama para pelaku industri pariwisata.
Program Penyelataman Air Tanah Bali akan dikampanyekan di semua gerai The Body Shop® di Bali dan akan mengajak para konsumen untuk berdonasi dalam program penggalangan dana selama dua bulan, dari September hingga Oktober 2017. Kerjasama ini sejalan dengan kampanye yang dilakukan oleh The Body Shop® yaitu, “Enrich Not Exploit™, It’s In Our Hands – Memperkaya Bukan Mengeksploitasi. Semua Ada Di Tangan Kita sebuah komitmen untuk memperkaya manusia, juga planet, keanekaragaman hayatinya serta sumber daya. Kampanye ini bisa dilihat di laman The Body Shop® www.thebodyshop.co.id.
Terima kasih kepada The Body Shop® menjadikan dukungan ini nyata, dan sebuah ucapan terima kasih yang tulus dari kami kepada Ibu Suzy Hutomo. Saat ini beliau berdomisili di Bali dan memiliki hasrat yang kuat terhadap perlindungan lingkungan. Yang juga merupakan board member untuk Greenpeace Indonesia, jadwal beliau tentu saja selalu penuh dengan agenda-agenda yang berkaitan dengan lingkungan, juga mempublikasikan artikel di akun sosial medianya tentang bagaimana kita dapat peduli secara bertanggung jawab terhadap lingkungan – www.sustainablesuzy.com.
Ibu Suzy Hutomo telah mengunjungi kebun permakultur IDEP dan menunjukan besarnya hasrat yang beliau miliki terhadap produk-produk organic. Kami dengan senang hati menyambut dukungan Ibu Suzy terhadap petani lokal untuk menggunakan benih-benih organik.
(sumber: siaran pers Yayasan IDEP Selaras Alam)