Oleh Anton Muhajir
Tanah Lot adalah salah satu tempat sempurna di Bali untuk menikmati suasana matahari tenggelam (sunset). Objek wisata di Tabanan, sekitar 15 km barat laut Denpasar ini, tempat di mana sebuah pura di pulau kecil yang terpisah dari Bali daratan. Melihat pura dengan semburat jingga matahari tenggelam akan jadi pengalaman yang susah dilupakan selama liburan di Bali. Tapi, mari sekali-kali bersantap malam juga di Tanah Lot, sambil menikmati sunset di sana.
Salah satu tempat bersantap di Tanah Lot adalah restoran Melasti. Restoran ini berada di atas tebing, sekitar 1 km utara pura. Dari titik ini kita bisa menikmati makan malam di antara debur ombak dan senja yang turun perlahan-lahan menjadi malam. Karena di tepi pantai, maka seafood menjadi menu andalan restoran ini.
Sebagai minuman pembuka, Jungle Juice sangat layak dicoba. Minuman beralkohol ini berupa campuran dari arak dan aneka soft drink. Tampilannya merah merona. Makanya Anda harus waspada. Rasa alkoholnya hilang di antara manis minuman bersoda. Lalu, sebagai santapan utama, tentu saja seafood yang tersedia. Semua jenis seafood ada di sini: udang, ikan, kepiting, cumi-cumi, dan lobster. Tinggal sesuaikan saja dengan selera Anda. Semua tersedia dalam porsi masing-masing.
Kalau mau praktis, pilih saja menu paket untuk dua orang dengan harga antara Rp 300 ribu hingga Rp 600 ribu. Semua paket ini menyajikan dua sampai tiga jenis seafood. Dengan sambal khas Bali, menu ini akan menyempurnakan sunset Anda di Tanah Lot.
Melasti Tanah Lot
Surya Mandala Cultural Park
Tanah Lot Tabanan Bali
Telp 0361 – 7805024
Fax 0361 708775
Email melasti_group@ulmail.net
Boleh dikirim gak gambar restoran, gimana ambiance nya, dan lokasi nya? thanks louisa
tolong kirim contoh dekor standarnya donk…