JALANAN akan pulang kampung ke Ubud, Bali.
Film dokumenter yang telah melanglang buana ke berbagai festival film dunia ini akan diputar di Ubud. Kali ini oleh The Yoga Barn pada Senin, 1 September 2014.
Titi, Boni, dan Ho ketiga pengamen yang menjadi bintang film JALANAN juga akan hadir dan tampil di acara ini. Mereka berkolaborasi dengan Robi Navicula dan duo folk Pygmy Marmoset.
Minggu lalu JALANAN memboyong People’s Choice Award untuk kategori Film Dokumenter Terbaik dari Melbourne International Film Festival (MIFF). JALANAN adalah satu-satunya film Indonesia yang diputar di perhelatan film ternama di Australia tersebut, sekaligus menjadi film Indonesia pertama yang memenangkan MIFF sepanjang sejarah penyelenggaraannya selama 63 tahun.
Dengan titel sebagai Film Dokumenter Terbaik dari MIFF, JALANAN bersanding dengan film-film ternama yang menjadi pemenang kategori dokumenter di MIFF tahun-tahun sebelumnya, seperti ‘Searching for Sugar Man’, ‘The Crash Reel’ & ‘Senna’.
Layar tancap JALANAN di The Yoga Barn Ubud ini, selain untuk mengobati kekecewaan penonton Bali yang belum sempat menonton JALANAN di bioskop April lalu, juga sebagai ajang penggalian dana untuk membelikan rumah ketiga pengamen ini. Seluruh hasil penjualan tiket akan didonasikan ke program tersebut.
“Setelah melakukan berbagai eksperimen pribadi selama bertahun-tahun untuk membantu kehidupan mereka, aku menemukan bahwa rumah adalah bentuk bantuan yang jauh lebih tepat daripada uang,” kata Daniel Ziv, sutradara & produser film JALANAN.
“Di tengah kehidupan mereka yang selalu bergejolak, rumah itu akan menjadi satu-satunya hal yang tidak akan bisa diambil dari mereka,” imbuhnya.
Layar tancap & penggalian dana untuk pengamen film JALANAN.
Tempat : The Yoga Barn Ubud
Waktu : Senin, 1 September 2014 18.30 – 22.00 WITA
Tiket : Rp 100,000 (non-WNI), Rp 50,000 (WNI)