Dikirim Oka Negara
Lomba poster ini berhadiah total Rp 20 juta. Jadi lumayan untuk dijadikan agenda yang harus diikuti.
Pendahuluan
Tahun 2007, Perkumpulan Keluarga Berencana Indonesia (PKBI) akan memperingati hari ulang tahunnya yang ke 50, suatu usia yang dewasa dan matang. Untuk memperingati HUT emas, PKBI akan mengadakan serangkaian kegiatan atau event berkaitan dengan isu-isu kependudukan serta hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi yang strategis.
Salah satu kegiatan tersebut yaitu lomba poster tingkat nasional dengan mengangkat tema ”Memperluas akses bagi pemenuhan hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi dalam upaya menurunkan angka kematian ibu” dengan sub-tema yang dapat dipilih seperti : pelayanan kesehatan, kesehatan reproduksi remaja, keluarga berencana, HIV & AIDS, kehamilan tidak diinginkan, kesetaraan gender, seksualitas.
Tujuan
- Menyuarakan Visi dan Misi PKBI melalui kegiatan lomba poster.
- Meningkatkan citra PKBI di kalangan publik dengan mengangkat isu-isu khusus menyangkut kependudukan serta hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi.
- Meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menyuarakan hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi, khususnya dalam upaya menurunkan angka kematian ibu.
Peserta
Lomba ini dibagi dalam 2 kategori:
- Kategori remaja: diikuti oleh remaja dengan rentang umur 10 – 19 tahun.
- Kategori umum: diikuti oleh masyarakat umum.
Hadiah
- Lomba poster akan memperebutkan total hadiah sebanyak Rp 20 juta rupiah.
- Kategori remaja akan dipilih 3 orang pemenang : Juara I (Rp. 5.000.000,-) , Juara II (Rp. 2.000.000,-) , Juara III (Rp. 1.000.000,-)
- Kategori umum akan dipilih 3 orang pemenang : Juara I (Rp 7.500.000,-) , Juara II (Rp. 3.000.000,-) , Juara III (Rp. 1.500.000,-)
- Pemenang pertama dari tiap kategori akan diundang pada kegiatan acara puncak HUT Emas PKBI pada tanggal 15 Desember 2007 di Jakarta.
- Pajak hadiah ditanggung oleh pemenang.
Ketentuan Lomba Poster
- Poster harus menampilkan tema ”Memperluas akses bagi pemenuhan hak-hak kesehatan seksual dan reproduksi dalam upaya menurunkan angka kematian ibu”
- Sub tema yang dapat dipilih antara lain : pelayanan kesehatan, kesehatan reproduksi remaja, keluarga berencana, HIV & AIDS, kehamilan tidak diinginkan, kesetaraan gender, seksualitas.
- Poster harus asli, bukan tiruan atau jiplakan, belum pernah dipublikasikan/dilombakan, dan berwarna (bidang gambar harus diwarnai penuh tanpa garis tepi).
- Manual : Poster dikerjakan pada kertas-karton berukuran 42 x 59,4 cm (A2), alat gambar berupa crayon, cat air, cat poster atau cat lukis.
- Komputer : Poster dikerjakan dan dicetak diatas kertas Artpaper 42 x 59,4 cm (A2).
- Lomba ini terbuka untuk umum di seluruh wilayah Indonesia.
- Poster dikirimkan kepada panitia PKBI Pusat paling lambat tanggal 16 November 2007 (cap pos).
- Peserta mencantumkan alamat lengkap dengan kode pos, nomor telepon yang dapat dihubungi di halaman belakang poster. Sertakan juga foto kopi KTP/kartu pengenal lainnya.
- Seluruh poster dan hak publikasi poster peserta menjadi milik panitia.
- Kriteria seleksi poster terdiri atas : orisinalitas poster, pesan yang disampaikan, layout/tata letak kata/gambar, komposisi warna, kreatifitas/ desain.
- PKBI Pusat mengumumkan pemenang melalui surat kepada setiap pemenang lomba poster (30 November 2007).
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi :
Panitia HUT PKBI ke-50
d/a Fahmi Arizal PKBI Pusat
Wisma PKBI, Jl. Hang Jebat III F 3 Kebayoran Baru, Jakarta 12120
Telp +62 21 720 7372, 739 4123. Fax +62 21 739 4088
Email : ippa@pkbi.or. id , fahmi.ippa@gmail. com
Atau dapat juga menghubungi Panitia HUT PKBI ke-50 di daerah masing-masing.
CP Lokal Bali:
d/a Ketut Sukanata, SH
PKBI Bali
Jl Gatot Subroto IV/6 Denpasar
Telp 430214