Semua usulan yang masuk sangat menari, tetapi…
Setelah menyeleksi 26 usulan dari hampir 50 orang panitia Anugerah Jurnalisme Warga (AJW) 2021 memutuskan lima usulan sebagai calon penerima beasiswa AJW 2021. Panitia mempertimbangkan kriteria penilaian pada kesesuaian topik, contoh karya, dan fokus usulan peseta dari berbagai wilayah dan topik tersebut.
Usulan yang masuk ke panitia sangat beragam, tetapi hampir semuanya relevan dengan tema AJW 2021 yaitu Bercovid-covid Dahulu Bangkit Bersama Kemudian. Topik ini tentang daya lenting warga menghadapi pandemi COVID-19. Ada tentang pengelolaan sampah, strategi musisi, sistem pertanian, alih profesi pekerja pariwisata, hingga toleransi agama, dan perlindungan hak asasi manusia di tengah pandemi COVID-19.
Tak hanya dari Bali, terdapat pula usulan dari luar Bali. Misalnya tentang seniman Banyuwangi, Jawa Timur yang bertahan di tengah pandemi. “Semua usulan sangat menggugah. Pengirim usulan bisa menjelaskan dengan baik bagaimana warga mampu beradaptasi menghadapi pandemi dari perspektif warga,” kata Luh De Suriyani dari tim seleksi BaleBengong.
Meskipun demikian, panitia tetap hanya bisa memilih lima dari sub tema berbeda yaitu kesehatan, lingkungan, ekonomi, dan budaya. Semua penerima beasiswa tersebut berasal dari Bali karena memang untuk memudahkan pendampingan selama liputan.
Adapun lima penerima beasiswa AJW 2021 tersebut dan usulannya adalah:
- I Ketut Angga Wijaya, Fenty Lilian Ariani, dan Hadhi Kusuma (tim) tentang adaptasi orang dengan gangguan jiwa selama pandemi
- Desak Ketut Putri Handayani dan Made Ari Budiadnyana (tim) tentang adaptasi seniman menghadapi pandemi
- Ni Komang Yuko Utami, Ni Nyoman Galuh Sri Wedari, dan I Gede Fajar Apriliantara (tim) tentang inovasi desa di tengah pandemi
- Harun Arrasyid (individu) tentang strategi pekerja jalanan menghadapi pandemi, dan
- Ni Wayan Yeniari, Kadek Ayun Wardimas, dan Ida Bagus Mandhara Brasika (tim) tentang pengelolaan sampah selama pandemi
Semua penerima akan mendapatkan beasiswa liputan mendalam dan pendampingan selama produksi karya tersebut. Nantinya, semua karya mendalam akan dipublikasikan di media jurnalisme warga BaleBengong.id. Terima kasih banyak pada seluruh peserta yang sudah “bangkit bersama” dengan usulan yang sangat menggugah. [b]